Selasa, 21 April 2009

Posisi Bercinta Bantu Kehamilan

Hasil sebuah penelitian menunjukkan bahwa posisi bercinta memiliki banyak fungsi, salah satunya yaitu mempercepat kehamilan. Hal tersebut dikarenakan adanya penemuan yang menyatakan bahwa terdapat posisi spesifik untuk mempercepat memiliki keturunan yang didasarkan pada posisi rahim.
Sebagai langkah awal, sebaiknya istri memeriksakan diri ke dokter kandungan untuk mengetahui posisi rahim. Bagi pemilik rahim antrofleksi atau rahim yang agak menekuk ke depan, posisi ML yang paling tepat adalah posisi misionaris.
Pada posisi ini, penggunaan bantal yang diganjal di bokong selama periode kurang lebih 20 menit, sangat efektif untuk proses pembuahan. Sementara, untuk mereka yang memiliki bentuk rahim retrofleksi (rahim menekuk ke belakang) dianjurkan untuk melakukan penetrasi dari belakang. Untuk posisi ini, penggunaan bantal juga masih diperlukan. Dengan catatan, bantal diganjal di bawah perut dan posisi kepala perempuan menekuk ke bawah.
Nah, bagi Anda yang ingin cepat memiliki momongan, tentunya hasil penelitian ini merupakan sebuah kabar gembira. Karenanya, segera periksakan diri Anda ke dokter guna mengetahui posisi rahim Anda, sehingga Anda dan pasangan dapat mengetahui posisi mana yang sebaiknya dipilih.
Info tersebut diharapkan dapat membantu Anda untuk meningkatkan kemungkinan untuk hamil. Anda perlu tahu, hanya 30% saja dari jumlah sperma yang bertemu dengan telur di dalam rahim akan berhasil untuk melakukan kehamilan di mana 70% lainnya gagal, walaupun Anda telah melakukannya dengan betul. Jadi, Anda harus menunggu, bersabar dan jangan bosan untuk mencoba lagi.
Apabila Anda telah mencobanya selama 1 tahun dan belum juga membuahkan hasil, maka sangat penting bagi Anda dan pasangan Anda untuk merujuk kepada doktor ahli guna mendapatkan perawatan dan solusi yang terbaik.
Jodoh, rejeki dan anak adalah ketentuan dan anugerah Tuhan, tetapi bagaimanapun juga Anda harus berusaha sebaik mungkin untuk meraihnya. Yang paling penting adalah sikap keterbukaan antara suami dan isteri untuk berpikir, berbincang dan berusaha untuk mendapatkan anak. Namun jangan lupa. rancang hubungan seksual Anda, niatlah dengan ikhlas, berdoa kepada Tuhan dan ikuti saran dan nasihat dokter, maka Tuhan akan mendengarkan dan mengabulkan harapan Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Anda Memberikan Komentar